Field Study Prodi Perencanaan Wilayah & Kota, Universitas Pakuan Bogor ke Alam Sutera Ulas Pengelolaan dan Pengembangan Real Estate

Alam Sutera menerima kunjungan dari Universitas Pakuan Bogor, Program Studi Perencanaan Wilayah dan Kota, Fakultas Teknik, mata kuliah Real Estate & Smart City. Giat ini dihadiri oleh Ibu Rossie Andriani selaku Corporate Communication Division Head Alam Sutera, kurang lebih 40 mahasiswa/i beserta dosen dari mata kuliah Real Estate, Bapak Dr. Ir. Umar Mansyur, M.T., dan dosen mata kuliah Smart City, Ibu Dr. Ir. Janthy Trilusianthy Hidayat, M.Si. Para mahasiswa/i diajak berkeliling kawasan Alam Sutera setelah itu berkumpul di ruang serbaguna Synergy Building untuk diberikan pengajaran terkait pengetahuan pengelolaan dan pengembangan real estate yang mencakup area residential, komersial, industrial beserta land bank nya.
Foto bersama mahasiswa/i Universitas Pakuan dan PT Alam Sutera Realty Tbk.

Salah satu mahasiswa Universitas Pakuan berpartisipasi aktif dalam pemberian materi

Rossie Andriani selaku Corporate Communication Division Head mengungkapkan, “Alam Sutera sangat terbuka dengan berbagai kunjungan guna mengedukasi dan menyebarluaskan terkait Kawasan Alam Sutera dan berbagai fasilitas yang sangat mengedepankan keamanan dan kenyamanan penghuninya. Kami juga sangat senang dengan kunjungan Universitas Pakuan ini, semoga setelah tur dan pemberian materi tentang pengembangan kawasan, semua mahasiswa/i mampu dibekali dengan ilmu yang bermanfaat dan juga Alam Sutera dapat menjadi inspirasi untuk tata wilayah kota terutama di mata kuliah Real Estate dan Smart City.”
Pemberian materi dari Alam Sutera kepada mahasiswa/i Universitas Pakuan

Materi pembelajaran terbagi menjadi dua sesi yaitu, sesi pertama materi mengenai pengembangan real estate dan penjelasan mengenai Kawasan Alam Sutera yang dibawakan oleh Bapak Addi Darmawan selaku Urban Planning Deputy Dept. Head Alam Sutera. Selanjutnya sesi kedua materi mengenai pengembangan Township Alam Sutera yang dibawakan oleh Bapak Andri Tedjajana selaku Estate Management Division Head Alam Sutera. Para mahasiswa/i terlihat antusias pada sesi-sesi materi yang ada dan banyak mengajukan pertanyaan yang langsung dijawab dan diterangkan oleh pembawa materi.